UNDANGAN WORKSHOP “KOMPETENSI ANALIS CHARACTER UNTUK ACCOUNT OFFICER – CREDIT ANALYST”
Tuntutan untuk meningkatkan kompetensi SDM terutama dibidang pemberian kredit merupakan suatu kebutuhan yang pasti untuk menunjang pengembangan bisnis yang sangat kompetitif disamping untuk menekan risiko pemberian kredit.
Prima Consulting Group, telah memberi kontribusi yang aktif sebagai konsultan sejak tahun 2001 dengan menyelenggarakan berbagai seminar, semiloka, workshop dan training disamping kegiatan konsultasinya.
Sehubungan dengan itu perkenankanlah kami mengundang Bapak dan Ibu guna mengikuti workshop dengan tema sebagaimana tersebut pada pokok surat undangan yang rencananya akan kami selenggarakan pada:
Hari : Rabu & Kamis
Tanggal : 5 & 6 September 2007
Waktu : Mulai pukul 08.30 WIB – selesai
Tempat : Hotel Millennium, Jl. Fachrudin No. 3, Tanah Abang, Jakarta Pusat
Untuk bahan pertimbangan lebih lanjut mengenai workshop tersebut, terlampir kami sampaikan perincian acara serta maksud, tujuan dan manfaatnya.
Demikian kami sampaikan. Atas perhatian serta kehadiran Bapak dan Ibu pada acara dimaksud, kami sampaikan ucapan terima kasih.
Hormat kami,
Prima Consulting Group
Kerangka Acuan
WORKSHOP KOMPETENSI ANALIS KARAKTER UNTUK ACCOUNT OFFICER - CREDIT ANALYST
(Suatu Usaha Untuk Meningkatkan Kemampuan Analis Kredit Dengan Pendekatan Analisis Psikologi)
Pendahuluan
Sebagaimana kita ketahui bahwa pendekatan analisis kredit pada umumnya menggunakan konsep 5C yaitu : Karakter, Capital, Capacity, Collateral dan Condition of Economy. Namun C yang pertama yaitu Karakter amat dangkal analisisnya ketimbang 4C hal ini akibat kedangkalan pengetahuan yang dimiliki oleh para Relationship Manager/Account Officer, yang melakukan analisis kredit untuk mengakses kedalaman pengenalan Karakter seseorang nasabah,. Workshop ini akan membedah lebih mendalam bagaimana seorang Relationship Manager/Account Officer menganalisa Karakter seorang nasabah/calon nasabah kredit, karena baik dari penggunaan kredit sampai dengan pelunasan kredit akan sangat tergantung pada karacter debitur tersebut.
Workshop ini akan mengetengahkan betapa analisis kredit perbankan dari pendekatan analisis psikologi/karakter tidak kalah pentingnya dan justru lebih menambah keamanan pemberian kredit karena dampak risiko karakter yang telah terditeksi secara psychologi secara dini. Dengan demikian kerugian bank dapat diminimalisir, dibanding pendekatan analisis kredit tradisional tanpa menganalisa aspek karakter secara mendalam.
Workshop ini juga akan mengetengahkan jurus – jurus analisis psikologis/karakter yang perlu dilaksanakan sehingga analisis kredit akan lebih berbobot lagi.
Latar Belakang
Sekalipun konsep 5C adalah konsep standar analisis kredit dan telah dipergunakan selama bertahun - tahun, namun C yang pertama yaitu Karakter karena kurangnya informasi untuk mengakses menjadi kurang tercerna. Berbeda dengan Capital, Capacity, Collateral dan Condition of Economy dengan relative terbaca dari laporan keuangan mapun sumber tertulis lainnya. Semenjak bertahun – tahun analisis kredit khusus untuk analisis faktor psikologis / karakter menjadi terabaikan.
Tetapi sebetulnya sekarang ini masalah analisis kredit dari sisi psikologis/karakter tidaklah sesulit masa lalu, karena sudah dapat dirumuskan perangkat analisisnya. Banyak hal yang positip yang dapat digali dan yang menjanjikan sebagai solusi dari risiko yang tadinya tersembunyi dibelakang faktor psikologis/karakter yang akan memberikan tambahan rasa aman bagi kalangan perbankan , bahwa pemberian kredit dengan pendalaman yang wajar dari faktor psikologis / karakter itu adalah sesuatu yang memberikan nilai tambah untuk kesempurnaan analisis kredit.
Tujuan dan Manfaat Seminar
Seminar ini bertujuan untuk memberikan nilai tambah atas kualitas analisis kredit dengan memberikan perangkat / tools untuk menggali masalah di seputar analisis psikologis / karakter nasabah / calon nasabah kredit, dan berupaya menjelaskan bahwa analisis psikologis bukanlah sesuatu yang sulit untuk dicerna dan tidaklah cukup beralasan untuk hanya memberikan ulasan psikologis / karakter nasabah sekedarnya saja malahan sekarang analisis kredit dari sudut psikologis adalah sesuatu yang dimungkinkan sejalan dengan konsep 5C yang berimbang.
Pada akhirnya, analis kredit Bank tentu menginginkan :
• Dapat bekerja lebih professional lagi dengan memberikan analisis 5C yang berimbang.
• Dapat memastikan bahwa semua aktivitas pemberian kredit bank khusus dari sudut analisis risiko psikologis/karakter cukup terakses dengan baik dan ketentuan– ketentuan umum manajemen risiko perkreditan menjadi dipenuhi.
Waktu2 (dua) hari yaitu pada tanggal 5 – 6 September 2007, dari pukul 08.30 WIB sampai dengan 17.00 WIB
Instruktur• Workshop ini dilakukan oleh Sartono Mukadis, psikolog dari Behaviour Center PersoData, seorang psikolog terkemuka di Indonesia
• Team ini seluruhnya adalah psikolog berpengalaman alumni Fakultas Psikologi Universitas Indonesia
Metode Penyajian
Untuk menanamkan pemahaman dan penghayatan peserta demi efektivitas pelaksanaan pelatihan, penyajian materi kami sampaikan dengan cara :
1. Pemaparan singkat konsep bahasan
2. Diskusi interaktif dan diskusi antar peserta
3. Simulasi dan role play
4. Latihan
Peserta
Kabag Kredit, AO Kredit , Credit Officer, Risk Officer dan SPI Bank – Bank BUMN, Bank – Bank BPD, dan Bank – Bank Swasta.
JADWAL ACARA
Selasa, 4 September 2007
Check in hotel bagi peserta yang menginap
Rabu, 5 September 2007
07.00 – 07.55 Pendaftaran Peserta
07.55 – 08.00 Pembukaan
Sesi I
08.00 – 10.00 Mengenal diri sendiri who am I Harry Victor Danukusumo
10.00 – 10.15 Break
Sesi II
10.15 – 12.15 Memahami Calon Nasabah & Nasabah Anda :
Teori kepribadian dan karakterologi,
mengenal pelbagai penyimpangan prilaku dan kepribadian - Tjut Rifa Mutia
12.15 – 13.15 Isoma
Sesi III
13.15 – 15.15 Memahami Calon Nasabah & Nasabah Anda :
Mengenal Penyimpangan Prilaku & Kepribadian . Kasus Psikopat Kerah Putih - Sartono Mukadis
15.15 – 15.30 Break
Sesi IV
15.30 – 17.00 Teknik Interview Manager Relationship/Account Officer thd Nasabah/Calon Nasabah, Probing Anamnese dan Riwayat Hidup Interviewee. Harry Victor Danukusumo
Kamis, 6 September 2007
Sesi I
08.00 – 10.00
Latihan menyusun pertanyaan quest Instruktur untuk nasabah/calon nasabah anda
Tjut Rifa Mutia
10.00 – 10.15 Break
Sesi II
10.15 – 12.15 Role Play
Interview dan observasi secara psikologi kepada nasabah/calon nasabah - Harry Victor Darmokusumo
12.15 – 13.15 Isoma
Sesi III
13.15 – 15.15 Role Play
Form Interview dan observasi secara psikologi kepada nasabah/calon nasabah - Harry Victor Darmokusumo
15.15 – 15.30 Break
15.30 – 17.00 Test akhir
Sartono Mukadis
Tjut Rifa Mutia
Harry Victor Darmokusumo
17.00 - selesai Penutupan
Jumat, 7 September 2007
Check out hotel bagi peserta yang menginap
SYARAT RESERVASI
1. Calon peserta mengirimkan formulir pendaftaran dengan mengisi Nama Peserta, Jabatan, Alamat Kantor dan No. Telepon/Faximile.
2. Investasi sebesar :
Rp. 3.250.000,- , untuk setiap peserta, tanpa menginap
Rp. 4.000.000,- , menginap dengan satu kamar berdua
Rp. 4.700.000,- , menginap dengan satu kamar sendiri
Penginapan selama 3 malam (4 hari) bagi yang menginap di hotel
3. Akomodasi :
Biaya sudah termasuk pengganti bahan pengajaran, Workshop Kit, konsumsi 2 x makan siang, dan 4 x Cofee break.
4. Kepastian Reservasi dapat dilakukan setelah bukti pembayaran/transfer diterima.
6. Reservasi paling lambat 1 hari sebelum pelaksanaan Workshop.
7. Peserta yang mengikuti dengan baik akan diberikan sertifikat sebagai tanda keikut sertaan dalam Workshop.
8. Segala informasi tentang Workshop dapat melalui :
Sdri. Rahma Hp.No: 08159927946
FORMULIR PENDAFTARAN
Dengan ini kami konfirmasikan bahwa :
1. Nama : Jabatan :
Instansi :
Telp. : Fax. Email.
2. Nama : Jabatan :
Instansi :
Telp. : Fax. Email.
Menyatakan mendaftarkan diri untuk menjadi peserta :
Workshop Kompetensi Analis Karakter Untuk Account Officer - Credit Analyst
(Suatu Usaha Untuk Meningkatkan Kemampuan Analis Kredit Dengan Pendekatan Analisis Psikologi)
Pembayaran ditujukan kepada PT Prima Adil Usaha Tama, Bank Mandiri Cab. Roxy Mas - Jakarta Pusat, Acc. No. 117. 0002053122.
Tanda Bukti Pembayaran harap di Fax. ke panitia Workshop.
Diajukan Oleh :
Nama :
Jabatan :
Telepon/Fax :
Tanggal :
PRIMA CONSULTING GROUP : Jl. Gandaria III No.5A Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Phone: ( 021) 7245023, Fax :(021) 7245037 E-mail primaaut @ cbn.net.id
www.primaconsultinggroup.blogspot.com
No comments:
Post a Comment